Fast food ayam goreng selalu di gemari oleh berbagai kalangan. Karena rasanya yang enak dan penyajiannya cepat serta bisa di makan di waktu kapan saja dan bisa di makan dengan apa saja, mulai dari nasi, french fries, mie bahkan juga tunggal hanya ayam goreng nya saja. Dan kita semua bisa menerima rasa ayam goreng dengan variasi apa saja. Setiap resto fast food fried chicken mempunyai menu dan resep andalan yang membedakan satu brand fried chicken dengan brand lainnya.
Sangatlah menyenangkan bila di sekitar tempat tinggal kita terdapat berbagai jenis ayam goreng mulai dari kios kecil hingga resto yang sudah menjadi brand ternama di Indonesia dengan ruang luas dan ber AC serta pelayanan yang ramah yang merupakan ciri khas dari brand Fast Food ternama.
Berikut ini adalah resto ayam goreng dari brand ternama yang ada di area Pesanggrahan.
Kentucky Fried Chicken – KFC

KFC telah hadir di Indonesia sejak tahun 1979 memilih Melawai sebagai gerai pertama yang di buka di Indonesia. Keluarga Indonesia sangat terkesan dengan keberadaan restoran yang memiliki gambar pendiri Harland David “Colonel” Sanders.
Saat akhir pekan tiba, kita bisa menyaksikan sendiri bagaimana orang tua, lansia, anak-anak, dan remaja memadati setiap meja di berbagai gerai KFC karena KFC adalah tempat ideal bagi keluarga untuk berkumpul dan menikmati waktu yang menyenangkan bersama sambil menikmati fried chicken dengan pilihan ayam goreng KFC yang lezat lainnya.
Selain menyediakan makanan, Kentucky Fried Chicken mengukuhkan posisinya sebagai restoran keluarga dengan berbagai fasilitas yang ramah anak. Beberapa pusat perbelanjaan besar memiliki area bermain khusus anak-anak.
Kemudian, KFC mengadakan pesta ulang tahun dengan kehadiran karakter lucu Chaki. Sangat praktis untuk mengadakan pesta ulang tahun yang meriah dengan goodie bag dan hidangan lezat khas KFC.
Kentucky Fried Chicken Ciledug Kecamatan Pesanggarahan ini mempunyai area yang sangat luas. Terdiri dari dua lantai. Lantai bawah adalah counter pemesanan dan terdapat juga area makan dengan beberapa meja dan tempat duduk.
Sementara lantai dua mempunyai area makan yang lebih luas dengan ruangan out door dan indoor untuk menikmati makanan di KFC ini.
KFC Pesanggrahan ini mempunyai ruang bermain anak yang cukup luas. Ada juga layanan untuk ulang tahun anak atau bahkan untuk meeting perusahaan karena memang resto KFC yang satu ini mempunyai tempat yang luas.
Kentucky Fried Chicken Pesanggrahan ini tidak pernah sepi pengunjung karena memang sesuai dengan motonya KFC – Jagonya ayam. Jika kita mencari ayam goreng yang enak, KFC memang tidak ada duanya. Gurih yang dihasilkan oleh perpaduan sebelas bumbu rahasia yang terkandung dalam setiap potongan ayam KFC adalah yang terbaik.
Baik crispy atau original, keduanya meninggalkan rasa yang tak terlupakan. Rasa khas KFC yang tidak dapat ditandingi yang membuat para penikmat ayam goreng tidak pernah bosan dengan fried chicken yang satu ini.
KFC Pesanggrahan juga mempunyai letak yang strategis, berada dekat dengan halte bus Trans Jakarta Pertukangan Utara yang dulu di kenal dengan halte Adam Malik, juga sangat dekat dengan Universitas Budi Luhur dan Apartemen Gateway Pesanggarahan dan sejajar denganToyota Auto 2000 Ciledug.
Alamat KFC Ciledug Pesanggrahan
Jl. Ciledug Raya No.22, RT.1/RW.3, Kelurahan Petukangan Selatan, Kecamatan Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan. Kode Pos 12270
Richeese Factory

Richeese Factory telah menjadi salah satu ikon makanan cepat saji di Indonesia yang sudah tidak asing lagi bagi sebagian besar pecinta kuliner. Richeese Factory merupakan merek fried chicken lokal yang paling digemari, terutama bagi pecinta makanan pedas terutama ayam goring bumbu pedas.
Sejak pertama kali dibuka pada tahun 2011, Richeese Factory telah berhasil merebut hati banyak konsumen dengan menu utamanya, yaitu fried chicken yang dibalut saus keju dan barbeku pedas.
Richeese Factory pertama kali dibuka pada tanggal 8 Februari 2011 di Paris Van Java Mall, Bandung, Jawa Barat. Sebagai anak perusahaan PT Kaldu Sari Nabati Indonesia (KSNI) atau Nabati Group, Richeese Factory memiliki fondasi yang kuat di industri makanan.
Richeese Factory menawarkan makanan lezat dan pengalaman bersantap yang menyenangkan dengan suasana restoran yang nyaman dan tempat yang asyik untuk bersosialisasi.
Hal ini sejalan dengan visi dan misi perusahaan yang ingin menjadi pilihan utama pelanggan dalam menikmati keju dengan harga terjangkau dan pelayanan yang cepat. Di sisi lain, misinya adalah menghasilkan inovasi baru dalam menu makanan keju dalam suasana yang menyenangkan, ceria, dan ramah.
Richeese Factory dikenal dengan cita rasa dan konsepnya yang unik. Saat ini terdapat 176 gerai Richeese Factory di seluruh Indonesia bahkan di Malaysia.
Sajian paling populer dari Richeese Factory adalah ayam goreng yang disajikan dengan dua jenis saus: saus keju dan saus barbekyu pedas. Richeese Factory unik karena menyediakan berbagai tingkat kepedasan, dari 0 hingga 5. Hal ini memungkinkan pelanggan untuk memilih tingkat kepedasan yang sesuai dengan selera mereka.
Selain ayam goreng, Richeese Factory juga menyediakan berbagai pilihan chicken nugget yang juga sangat populer. Beberapa pilihan chicken nugget yang tersedia antara lain:
- Classic Recipes
- Crunchy Bubble Crumb
- Gold Series Flying Chicken
- Gold Series Crunchy Bubble Crumb
Inovasi produk terus dilakukan oleh Richeese Factory untuk memenuhi selera dan kebutuhan konsumen yang beragam. Saat ini, ayam goreng Richeese Factory tersedia dalam tiga varian rasa utama:
- Richicken
- Hot & Spicy Chicken
- Fire Chicken
Semua nugget ayam Richeese Factory dibuat oleh PT Sera Food Indonesia, yang merupakan bagian dari grup perusahaan yang sama. Hal ini membantu Richeese Factory mempertahankan kualitas tinggi yang sama pada semua produknya.
Richeese Factory mempunyai gerai yang cukup besar di area Pesanggrahan. Dengan stand alone outlet yang mempunyai tempat parkir yang luas memudahkan pengunjung untuk parkir kendaraan mereka. Letak Recheese Factory Ciledug yang strategis dekat halte bus Transjakarta Pertukangan Utara, dekat juga dengan Apartemen Gateway Pesanggrahan dan tidak jauh dari Universitas Budi Luhur.
Alamat Richeese Factory Ciledug
Jl. Ciledug Raya No.7, RT.10/RW.2, Kelurahan Petukangan Utara, Kecamatan Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan. Kode Pos 12260
Wallace Burger and Chicken Ciledug Pesanggrahan

Wallace Burger and Chicken, yang awalnya dikenal sebagai “China KFC” di negeri asalnya, adalah merek fried chicken baru di Indonesia. Wallace mendirikan Restoran Normal Universitas Fuzhou di Fuzhou, Fujian, China, pada tahun 2000. Wallace Burger and Chicken adalah restoran cepat saji dengan konsep harga yang murah dan mengadopsi gaya makanan Westem atau Barat.
Yang menarik dari Wallace Burger and Chicken adalah harganya yang terjangkau untuk ayam utuh panggang dan goreng. Variasi burger Wallace Burger and Chicken bervariasi dari rasa dan isi, mulai dari burger paha ayam pedas hingga burger daging sapi, patty ayam, patty udang, dan burger ikan cod. Sedangkan harga yang di tawarkan mulai dari 25 ribu rupiah.
Untuk menu ayam itu sendiri, Wallace Burger and Chicken menyediakan menu ayam utuh, setengah utuh, dan potongan.
Sedangkan menu ayam gorengnya adalah ayam goreng krispi dan ayam bakar dengan rasa original, serta ayam goreng dengan rasa BBQ.
Wallace Burger and Chickenjuga ada menu wrap yang terdiri dari isi ayam dan sayur-sayuran. Menu lain termasuk popcorn ayam, ayam fillet pedas, nugget ayam stick, nugget ayam bulat, dan nugget ayam ekstra daging.
Untuk minuman, Wallace Burger and Chicken menyediakan kopi seperti cappucino panas atau es cappuccino, teh lemon panas, es the teh lemon, es orange dan orange panas, dan milo yang juga disajikan dalam bentuk panas dan es. Lalu ada cola dan spirit minuman bersoda yang di sajikan di Wallace Burger and Chiclken Ciledug.
Selain itu, lokasi Wallace Burger and Chicken Ciledug sangat strategis karena berada di depan Halte Bus Transjakarta Pertukangan Utara, Apartemen Gateway Pesanggrahan, dan tidak jauh dari Universitas Budi Luhur.
Alamat Wallace Burger and Chicken
Jl. Ciledug Raya No.8, Kelurahan Petukangan Utara, Kecamatan Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan. Kode Pos 12260
CFC (California Fried Chicken)

California Fried Chicken (CFC) adalah waralaba ayam lokal yang bersaing dengan Kentucky Fried Chicken (KFC), goreng ayam terkenal di dunia.
Banyak orang terkejut dengan nama California Fried Chicken dan mengira itu adalah merek Amerika Serikat. Namun, sebenarnya itu adalah brand fried chicken lokal. Ayam goreng atau fried chicken enak ini diproduksi oleh PT Pioneerindo Gourmet International Tbk, yang berdiri sejak tahun 1983.
CFC adalah yang bran fried chicken pertama di Indonesia mewaralabakan ayam goreng cepat saji. Sekarang, CFC memiliki banyak cabang di seluruh Indonesia. Kita tidak perlu khawatir bahwa harus pergi jauh untuk mendapatkan ayam goreng karena CFC pasti ada di sekitar area kita.
Di wilayah Kecamatan Pesanggrahan, terdapat CFC yang cukup besar. CFC berada di daerah Grand Centro, dekat dengan apartemen. CFC ini dapat mencapainya dengan TransJakarta karena ada bus stop tepat di depan nya, dan di jalan ini pula banyak Jaklingko JAK32 atau JAK49 ke arah Bintaro dan Ciledug. Area CFC Pesanggrahan cukup besar dan selalu penuh orang.
Ayam goreng yang dibalut tepung dengan bumbu rahasia yang membuat rasanya gurih dan lezat adalah salah satu menu favorit CFC. Namun, CFC memiliki slogan “Bukan hanya Ayam”, yang berlawanan dengan slogan KFC, “Jagonya Ayam”.
CFC atau California Fried Chicken tidak hanya menawarkan ayam goreng, tetapi juga menu lain seperti burger ayam, pop ayam, nasi goreng, spaghetti, bubur ayam, zuppa sup, dan onion rings. Selain itu, CFC menyediakan selera lokal seperti sambal cabai ijo, saus lada hitam, sambal terasi, dan sambal maranggi. Ada juga berbagai jenis ayam goreng, seperti ayam strip, ayam Kranz, dan ayam dramz.
CFC (California Fried Chicken) Pesanggrahan
Jl. Cenek No.39, RT.5/RW.3, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan. Kode Pos 12320